Pengaruh Kompres Es Sebelum Injeksi Spinal di Area Tusukan Terhadap Kejadian Nyeri Tusukan Jarum Spinal Anestesi Pada Pasien Sectio Caesarea di RSUD Labuha Provinsi Maluku Utara

Asfan La Hidu, Tophan Heri Wibowo, Rahmaya Nova Handayani, Amin Susanto

Abstract

Sectio Caesarea  merupakan operasi yang dapat menurunkan angka kematian ibu saat persalinan pervaginam. Teknik anestesi spinal mempunyai kelebihan karena kesederhanaan tekniknya dan efektivitasnya dalam memberikan blok sensorik dan motorik, terutama pada operasi ekstremitas bawah . Nyeri akibat spinal anestesi di pengaruhi oleh ukuran jarum spinal yang digunkanan. Kompres dingin dengan es dapat memperlambat konduksi saraf perifer, mengurangi pelepasan mediator inflamasi, dan menimbulkan efek anestesi kulit cepat. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh kompres es sebelum injeksi spinal terhadap nyeri tusukan jarum pada pasien SC. Metode yang digunakan adalah eksperimen kuantitatif dengan desain post-test only with control group, melibatkan data primer melalui wawancara dengan pasien SC pasca spinal. Pengukuran nyeri dilakukan pada dua kelompok: kelompok perlakuan (kompres es) dan kelompok kontrol. Analisis menggunakan uji Mann Whitney-U. Hasil Uji statistik menunjukkan nilai p value 0,0001 (<0,05), yang berarti kompres es sebelum injeksi spinal signifikan mengurangi nyeri tusukan jarum spinal pada pasien SC.

Keywords

Kompres Es, Jarum Spinal Anastesis, Dan Pasien Sectio Caesare

Full Text:

PDF

References

Afifi, A. I., Program, S. P., S1, S., Stikes, K., Al, A.-I., & Cilacap, I. (2021). Efektifitas Kompres Dingin Dan Teknik Relaksasi Nafas Dalam Untuk Skala Nyeri Pasien Saat Kanulasi (Inlet Akses Femoral) Di Unit Hemodialisa Rsud Cilacap Effectiveness Of Cold Compressing And Breathing Relaxation Techniques For Patients Pain Scale When Ca. Jurnal Kesehatan Al-Irsyad, 14(1), 24.

Hasibuan, S. F. (2021). Pengaruh Kompres Dingin Pada Lumbal Terhadap Skala Nyeri Pada Pasien Post Operasi Sc Di Rsud Sipirok Tapanuli Selatan. 41.

Multazam, M., Eliawati, U., & Muharni, S. (2023). Pengaruh Teknik Relaksasi Nafas Dalam Terhadap Penurunan Nyeri Pada Pasien Post Operasi Sedang Di Rumah Sakit Umum Daerah Tanjungpinang. An-Najat, 1(4), 167–183.

Nadia, L. (2019). Pengaruh Pemberian Aromaterapi Lavender Terhadap Nyeri Tusukan Jarum Spinal Anestesi Pada Pasien Sectio Caesarea Di Rsud Muntilan. Poltekkes Kemenkes Yogyakarta.

Nur, S. A., Sari, P. M., Morika, H. D., & Sari, I. K. (2022). Pengaruh Kompres Es Untuk Mengurangi Nyeri Saat Penyuntikan Imunisasi Campak Pada Bayi. Jurnal Kesehatan Medika Saintika, 13(1), 16–24.

Pujiwati, W., Novita, A., & Rini, A. S. (2023). Pengaruh Metode Eracs Terhadap Mobilisasi Pasien Post Sectio Caesaria Di Rumah Sakit Umum Kartini Jakarta Tahun 2022. Sentri: Jurnal Riset Ilmiah, 2(5), 1684–1694. Https://Doi.Org/10.55681/Sentri.V2i5.875

Rahman, H. F., Wahyuni, W., Siswanto, H., Tamanan Bondowoso, P., & Koesnadi Bondowoso, R. (2020). Efektivitas Kompres Dingin Dan Teknik Distraksi Bercerita Terhadap Nyeri Insersi Infus The Effectiveness Of Cold Compresses And Story Distraction Techniques Towards Infused Insertion Pain Universitas Nurul Jadid Paiton Probolinggo; 2). Jurnal Kesehatan Indra Husada, 8(2).

Rohenti, I. R., & Saputri, V. M. (2023). Penggunaan Obat Anestesi Pasien Sectio Caesarea Pada Inisiasi Menyusui Dini (Imd) Di Salah Satu Rumah Sakit Wilayah Kota Bekasi. Majalah Farmasi, 1, 1–6. Https://Doi.Org/10.20956/Mff.Special

Santoso, H. E., Suandika, M., & Dewi, P. (2023). Perbandingan Skala Nyeri Penggunaan Spinal Needle Ukuran 25g Dengan 26g Pada Spinal Anestesi Di Rsud Bula Kabupaten Seram Bagian Timur. Jurnal Inovasi Penelitian Issn, 4(2), 7282–7286.

Sulistiyani, E. (2009). Pengaruh Pemberian Kompres Es Batu Terhadap Penurunan Tingkat Nyeri Pada Anak Pra Sekolah Yang Dilakukan Prosedur Pemasangan Infus Di Rsup Dr Cipto Mangunkusumo Jakarta. Universitas Indonesia.

Waterhouse, M. R., Liu, D. R., & Wang, V. J. (2013). Cryotherapeutic Topical Analgesics For Pediatric Intravenous Catheter Placement: Ice Versus Vapocoolant Spray. Pediatric Emergency Care, 29(1), 8.

Widiatie, W. (2015). Pengaruh Teknik Relaksasi Nafas Dalam Terhadap Penurunan Intensitas Nyeri Pada Ibu Postseksio Sesarea Di Rumah Sakit Unipdu Medika Jombang. Jurnal Edu Health, VOL. 5.

Refbacks

  • There are currently no refbacks.