Faktor-Faktor yang Berhubungan Dengan Pernikahan Dini di Wilayah Desa Lasi Kecamatan Kilo Kabupaten Dompu Tahun 2022

Sri Astuti, Suryati S, Nur Islamyati

Abstract

Latar belakang. Salah satu masalah klasik yang dialami oleh sebagian masyarakat di Indonesia dan menjadi salah satu pemicu terjadinya permasalahan kesehatan adalah adanya tradisi pernikahan dini yang masih dipraktikkan di masyarakat. Meskipun dalam kurun waktu beberapa tahun telah mengalami trend penurunan, namun praktik pernikahan dini masih sering ditemukan di masyarakat Indonesia. pernikahan dini cenderung terjadi pada masyarakat pedesaan (rural community). Secara Global terdapat 28 kasus per 1.000 perempuan setiap tahunnya atau setiap harinya terdapat 39.000 perkawinan usia dini di Dunia, dan diperkirakan terdapat 140 million perkawinan usia dini pada tahun 2011-2020. Berdasarkan data Desa Lasi, 2021 sebanyak 94 ibu yang menikah di bawah usia reproduksi. Tujuan penelitian. Mengetahui Faktor-faktor yang berhubungan dengan pernikahan di bawah usia reproduksi di Wilayah Desa Lasi Kec. Kilo Kab. Dompu Tahun 2022. Metode penelitian Jenis penelitian ini adalah penelitian deskriptif dengan desain yang digunakan adalah pendekatan Cross Sectional. Populasi dalam penelitian ini adalah semua ibu yang menikah di bawah usia reproduksi di Wilayah Desa Lasi Kec. Kilo Kab. Dompu yaitu 94 orang. Sampel sebanyak 48 orang dan menggunakan rumus Slovin dengan tehnik pengambilan sampel yaitu simple random sampling. Tehnik analisis data meliputi analisis univariat dan analisis bivariat dengan uji Chi Square. Hasil penelitian Berdasarkan hasil penelitian Pengetahuan ibu di Desa Lasi Kec. Kilo Kab. Dompu tahun 2022 sebagian besar Pengetahuan Kurang yaitu sebanyak 30 (62,5%), sebagian besar sosial ekonomi terbanyak adalah rendah yaitu sebanyak 25 (52,1%), adat istiadat tidak mendukung sebanyak 30 (62,5%). Hasil penelitian ini dapat disimpulkan kurangnya pengetahuan, sosial ekonomi, dan adat istiadat mempengaruhi terhadap Pernikahan Dini.

Keywords

Pengetahuan, Sosial Ekonomi, Adat Istiadat

Full Text:

PDF

References

Algifari.2018. Pengaruh Nikah Muda. Bandung :Pustaka Setia

Angraini. (2019). Faktor-Faktor Pendorong Pernikahan Dini dan Dampaknya di Desa Sarimulya Kecamatan Kemusu Kabupaten Boyolali. Skripsi Ilmiah. Pendidikan Program Studi Pendidikan Luar Sekolah: Universitas Negeri Semarang.

Badan Pusat Statistik. (2018). Pencegahan Perkawinan Anak ; Percepatan yang Tidak Bisa Ditunda. x–xii.

Elok Munawaroh. 2021. Kesehatan Reproduksi Wanita. Jakarta: CV Trans Info Media.

Ermalena. (2017). Perceraian Pasangan Perkawinan Usia Dini. Salatiga: Skripsi.

Eva Ellya. 2018. Faktor dominan penyebab pernikahan usia dini di kecamatan Banjarmasin Selatan. Diakses melalui http://ppjp.unlam.ac.id/journal/index.php/jpg/article/view/2296, pada tanggal 20 November 2017.

Fadlyana dan Larasaty. 2019. Pernikahan Dini Dilema Generasi Ekstravaganza. Bandung : Mujahid Press.

Halawani. (2017). Faktor-faktor Pendorong Pernikahan Dini Dan Dampaknya Di Desa Mahak Baru Kecamatan Sungai Boh Kabupaten Malinau. Ejurnal Sosiatri-Sosiologi. Ejournal.sos. fisip-unmul.ac.id.

Mawarni. (2019). Faktor-Faktor Penyebab Perkawinan di Bawah Umur di Desa Blandongan Kecamatan Banjarharjo Kabupaten Brebes. Skripsi Ilmiah. Fakultas ilmu sosial: Universitas Negeri Yogyakarta.

Nazli Halawani Pohan. (2017). Faktor penyebab pernikahan dini dan dampaknya dalam mengasuh anak: studi kasus di Desa Ngerdemak kecamatan Karangrayung Kabupaten Grobogan. Diakses tanggal 23 November 2017.

Nurhayati. 2015. Faktor-faktor Yang Mempengaruhi Perkawinan Usia Muda (Studi Kasus di dusun IX Seroja Pasar VII Kecamatan Percut Sei Tuan Kabupaten Deli Serdang). Skripsi Ilmiah. Universitas Sumatra Utara.

Profil Desa Lasi Kec. Kilo Kab. Dompu tahun 2021

Profil provinsi NTB tahun 2020.

Septialti, Mawarni, Nugroho, & D., 2017. Kesehatan Pernikahan Usia Muda. Jakarta : PT Rineka Cipta

Sugiyono. 2017. Metode Penelitian Kuantitatif, Kualitatif, dan R&D. Bandung : Alfabeta, CV.

Yulivia. (2018). Faktorfaktor yang Berhubungan dengan Pernikahan Dini pada Remaja di Indonesia (Analisis data Sekunder Riskesdas 2010). Available online : https://google.co.id

Refbacks

  • There are currently no refbacks.